Saturday 4 March 2017

Aku Bisa Makan dan Minum Sendiri (Bagian 2)

Game Level #2 10 Hari Tantangan Melatih Kemandirian Bunda Sayang BCCG

Makan dan minum sendiri


Jika sebelumnya disampaikan bahwa Riyadh sudah antusias bila diajak makan bersama dan makan dari piringnya sendiri. Walaupun cuma nasi dan lauknya saja yang dimakan, sayurannya tidak sama sekali disentuhnya. Bahkan ia pindahkan ke piring saya.

Tentu saja, cara makan Riyadh seperti itu membuat saya merasa khawatir dengan asupan gizi si kecil karena tidak mengonsumsi sayur. Jika makan, kadang dia ga mau sambil disuapin. Maunya sama sendiri saja… benar-benar mandiri nih anak 😁 Tapi gimana mood dia aja sih… kalau lagi lapar, dan lahap, sambil saya suapi dia mau.

Akhirnya saya baca-baca dan tanya-tanya, bahwa kita tak perlu TERLALU KHAWATIR dengan pola makan anak. Selagi anak masih sehat, ceria, dan terlihat tanda-tandapertumbuhan. Untungnya Riyadh masih n*n jadi kebutuhan gizinya masih dicover oleh ASI. Nanti kalau sudah disapih, katanya, nafsu makan si kecil akan tinggi.

Tugas saya sekarang, tetap mempertahankan feeding practice, dicontohkan suka makan sayur, menyampaikan bahwa sayur itu lezat. Selanjutnya, membuat variasi menu yang kreatif dengan menggunakan bahan sayur bergizi. Seperti muffin brokoli/buncis, nuggets wortel, dsb. InsyaAllah… ini jadi tantangan ke depan.

Satu kejutan yang membuat saya merasa nyess adalah ketika beres makan, Riyadh secara inisiatif mengambil gelas kosongnya… Lalu dia pergi ke belakang dan mengisi tempat minumnya dari dispenser dan tidak tumpah….

Alhamdulillah….😍😍 Riyadh ternyata sudah besar, mandiri dan pinter, hehehe... sehat, pintar dan shaleh terus ya nak... 

#hari9
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian

No comments:

Post a Comment