Friday, 8 May 2020

Kupu-kupu Muda Ikutan Mentorship (Fase Kupu-kupu Tahap #1)

Bismillah...  seminggu sudah menjalani tantangan bagi kupu-kupu yang telah keluar dari kepompong untuk menjadi seekor kupu-kupu yang cantik. Ternyata... makin ke sini makin menantang... terlebih, para peserta kemudian dianggap sebagai kupu-kupu muda untuk melihat dunia kembali.dengan wujudnya yang baru.

Mentorship. Sebuah proses bagi kami agar bisa berbagi ilmu sekaligus kepada 1-5 orang dan sekaligus belajar pada mentor untuk bidang yang belum dikuasai. Ini seperti penyempurna tahap ulat-ulat dan kepompong. Menambal hal-halnyang kurang untuk berubah menjadi lebih baik dan lebih bahagia lagi.


Alhamdulillah... tidak ada kendala selama pencarian mentor ini. Pada hari Seni saya langsung  mengontak Mbak Rieke dari IP Yogya yang menjadi mentor saya dalam hal Management Waktu. Kebetulan beliau juga olshoper, jadi cocok buat saya untuk mengajarkan bagaimana saya bisa mengendalikan waktu agar lebih baik.

Saat pencarian mentee memang agak sulit dan sempat ngerasa minder. Saya sudah merasa baik dalam hal managemen keuangan dan bisnis. Apakah ada yang mau jadi mentee saya? Alhamdulillah dari 5 orang yang saya kontak, mbak Fariza Fahrurozi dari Karawang yang mau belajar managemen keuangan dan bisnis dari saya yeeyy...

InsyaAllah saya ga akan pelit ilmu ya... saya akan menempa mbak Fariza agar lebih baik lagi dalam management keuangannya 🤗 pekan depan saya buat dulu kurilulumnya ya...


#jurnalke1
#tahapkupukupu
#buncek1
#institutibuprofesional

No comments:

Post a Comment